
PANDANSARI- Sabtu, (26/2/2022) Kantor POS Kec. Kejobong melaksanakan kegiatan penyaluran PBNT di Pendopo Balai Desa Pandansari. Bantuan Pangan Non Tunai tersebut disalurkan pada 283 keluarga penerima manfaat yang berada di wilayah Desa Pandansari.
BPNT yang dulunya di salurkan dengan wujud sembako melalui e-warung BRI sekarang di salurkan secara tunai oleh PT POS Indonesia di kantor desa dengan nominal Rp 200.000/bulan.

No responses yet